“Saya merinding tadi, waktu keluar dari pendopo ternyata di mega-videotron menayangkan saya begitu besar. Saya sangat berterima kasih kepada Bupati Hendy,” katanya.
Tak hanya itu, Febriana juga bermain bulu tangkis dengan Bupati Hendy di tengah Alun-Alun Jember.
Sementara itu, Bupati Hendy mengaku bangga atas prestasi yang sudah diraih oleh Ana. Capaian tersebut tentu tak hanya mengharumkan nama Jember saja. Namun juga nama Indonesia.
Saking bangganya, setiap pertandingan yang dilakoni Ana, bupati akan menggelar nonton bareng (nobar) melalui mega-videotron.
“Febriana ini simbol kehebatan warga Jember. Warga Jember harus tahu, bahwa ada atlet Jember yang sudah mendunia. Peringkat sembilan besar dunia,” pungkasnya. (qal/kin)
FOTO: PBSI, PEMKAB JEMBER
Halaman
Bagikan ke: