Minggu, 20 April 2025

:
:
Langka, Ada Cacing Hidup dalam Usus Bocah 3 Tahun di Jember
Peristiwa Kesehatan
Langka, Ada Cacing Hidup dalam Usus Bocah 3 Tahun di Jember

JEMBER, Radarjember.net - Ada cacing hidup dalam usus bocah 3 tahun di Jember, ini respon Rumah Sakit Daerah (RSD) dr Soebandi Jember.

Seorang bocah laki-laki berusia tiga tahun di Jember dilarikan ke Rumah Sakit Daerah (RSD) dr Soebandi karena perutnya membesar dan tidak buang air besar selama beberapa hari. Namun siapa sangka, penyebab utamanya adalah terdapat cacing hidup yang bersarang di dalam usus kecilnya.

Kejadian medis langka ini sontak menjadi perhatian publik dan komunitas medis setelah kasusnya dipublikasikan dalam Journal of Medical Case Report pada 10 April 2025. Jurnal tersebut dikirim sejak 28 November 2024, dan baru terpublikasi pada 10 April 2025.

Jurnal itu ditulis oleh Supangat, Achmad Ilham Tohari, Rihhadatul Aisy, Muhammad Rijal Fahrudin Hidayat, Muhammad Yuda Nugraha, Nabil Athoillah, Nurul Ima Suciwiyati, Muhammad Ali Shodikin, dan Yunita Armiyanti. 

Tim medis RSD dr Soebandi pun berhasil menyingkirkan parasit-parasit tersebut setelah menjalani proses operasi yang cukup rumit.

Pada hari pertama perawatan, pasien tiba-tiba muntah dan mengeluarkan cacing hidup dari mulutnya. Hasil rontgen menunjukkan adanya hal tidak normal di dalam rongga perutnya. Apalagi belakangan ini diketahui sebagai sumbatan usus akibat infestasi cacing.

Informasi yang dihimpun Jawa Pos Radar Jember, anak tersebut baru saja pindah dari Bali ke Jember. Di Bali, ia terbiasa bermain di sungai tanpa alas kaki dan jarang mencuci tangan. Setelah pindah ke Jember, ia sering ikut memungut sampah bersama kakek-neneknya, dan meminum air dari sumber yang tidak terjamin kebersihannya.

Direktur RSD dr Soebandi I Nyoman Semita membenarkan kejadian tersebut dan menyebut anak itu tinggal bersama neneknya di Bali sebelum kembali ke Jember.

“Lingkungan yang tidak bersih sangat mungkin menjadi sumber penularan cacing tersebut,” ujarnya kepada media.

Hasil CT scan menunjukkan adanya ileus obstruktif, yaitu kondisi saluran pencernaan yang tersumbat akibat benda asing. Dalam hal ini, benda asing yang dimaksud adalah cacing hidup. “Pencernaan tidak bisa bekerja dengan normal dan ini sangat berbahaya,” jelasnya.

Halaman

1   2  

Bagikan ke:

Berita Terkait