
Pordasi Berkuda Memanah Jember Resmi Dibentuk, Ini yang Akan Dilakukan
AJUNG, Radarjember.net - Persatuan Olahraga Berkuda Seluruh Indonesia (Pordasi) Berkuda Memanah Kabupaten Jember kini resmi dibentuk. Sejumlah pengurus yang telah ditetapkan menggelar Musyawarah Kabupaten di aula Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Jember.
Ketua Pordasi Berkuda Memanah Jember Eko Wahyu Nugroho menuturkan, dengan dibentuknya federasi tersendiri, kesempatan untuk mengembangkan bibit-bibit atlet di Jember yang tertarik pada kegiatan berkuda maupun memanah akan semakin terbuka lebar.
“Setelah ini kami akan menjadi salah satu cabor resmi di bawah naungan KONI. Tahun ini juga pertama kalinya cabor berkuda memanah dikompetisikan dalam Porprov, sehingga para atlet lebih banyak ruang untuk meraih prestasi,” ujarnya.
Pada masa awal berdirinya Pordasi Berkuda Memanah, Eko mengatakan, pihaknya akan fokus mempersiapkan atlet untuk mewakili Jember pada ajang paling bergengsi di Jawa Timur, Porprov Jatim IX yang akan digelar akhir Juni mendatang.
“Tentu banyak program yang kami rancang. Untuk yang terdekat adalah penjaringan atlet untuk Porprov,” sebut Eko.
Lebih lanjut, Eko menganggap adanya kebijakan efisiensi yang menghapus dana penjaringan untuk para cabor bukanlah halangan yang berarti. Dia optimistis, meski baru berdiri, Pordasi Berkuda Memanah bisa bergerak secara mandiri untuk seleksi.
Meski demikian, dia berharap pihaknya mendapat kuota untuk turut berpartisipasi di Porprov. “Terlepas dapat kuota atau tidak, kami akan tetap lakukan seleksi. Kalau misal tidak dapat kuota, masih ada kemungkinan ada atlet yang akan berangkat mandiri,” terangnya.
Sementara itu, Ketua Pengurus Pordasi Berkuda Memanah Provinsi Jatim Kusnadi berharap, dengan dibentuknya pengurus kabupaten, para atlet bisa mendapatkan pembinaan yang lebih baik.
Selain itu, dia berharap pengurus yang telah terbentuk lebih memasyarakatkan olahraga memanah berkuda yang saat ini masih belum terlalu dikenal.
“Olahraga ini kan masih dianggap elite. Banyak orang yang enggan terjun. Harapannya lebih banyak lagi yang mengenal,” ucapnya. (yul/c2/nur)
FOTO: YULIO FA/RADAR JEMBER
KETERANGAN FOTO: Atlet pemanah berkuda latihan untuk menghadapi Porprov, Juni mendatang.
Bagikan ke: